Bedah umum merupakan bidang spesialisasi bedah yang menangani kondisi-kondisi dan penyakit-penyakit yang berhubungan dengan:
Banyak dokter bedah yang memiliki keahlian khusus, seperti bedah kepala dan leher, bedah onkologi, transplantasi, dan bedah vaskular. Dokter bedah umum juga memiliki pengetahuan dalam perawatan kritis bedah, bedah onkologi, dan trauma; juga bertanggung jawab terhadap perawatan pasien sebelum dan sesudah tindakan.
Bedah kepala dan leher merupakan diagnosis dan penanganan penyakit pada kepala dan leher. Jika Anda memiliki tumor jinak atau ganas di bagian kepala dan leher yang memerlukan pembedahan, dokter spesialis kami akan melakukan evaluasi dan menangani perawatan Anda dengan cermat secara holistik, melibatkan tim multidisiplin yang terdiri dari spesialis radiasi dan onkologi medis.
Dokter bedah kami memiliki keahlian dalam menangani kondisi-kondisi yang ditemukan dalam area berikut:
Beberapa bedah kepala dan leher yang umum di antaranya:
Bedah payudara dilakukan di bagian payudara untuk mengatasi kondisi tumor jinak atau ganas:
Bedah saluran pencernaan menangani pasien yang menderita penyakit pada saluran pencernaan yang memerlukan tindakan bedah. Bedah saluran pencernaan mencakup dua area: bedah saluran pencernaan atas dan bedah kolorektal.
Pembedahan gastrointestinal yang umum di antaranya:
Bedah saluran pencernaan atas bisa digunakan untuk mengobati atau melakukan diagnosis pada pasien yang mengalami kondisi-kondisi berikut dengan menggunakan teknik seperti terapi laser, bedah laparoskopi, bedah endoskopi, dan bedah toraks jika diperlukan:
Sebagian bedah saluran pencernaan atas yang umum di antaranya:
Bedah kolorektal bisa digunakan untuk melakukan diagnosis dan menangani pasien yang mengalami kondisi yang berpengaruh pada usus dan organ-organ terkait seperti kanker kolorektal, kolitis ulseratif, penyakit Crohn, penyakit kantung usus besar, dan berbagai kondisi anorektal jinak termasuk wasir, celah pada anus, dll.
Sebagian bedah kolorektal yang umum di antaranya:
Bedah hepatobilier seringkali menjadi terapi yang paling efektif untuk mengobati tumor hati dan kandung empedu. Kondisi-kondisi dengan gejala-gejala lain yang dapat diatasi atau ditangani dengan cara bedah di antaranya:
Sistem vaskuler (peredaran darah) terdiri dari vena dan arteri yang memungkinkan pengiriman oksigen ke sel-sel dalam tubuh. Masalah muncul ketika pembuluh darah ini tersumbat.
Beberapa prosedur bedah vaskular yang umum di antaranya:
Faktor risiko dari masalah vaskular meliputi:
*Ini bukanlah daftar lengkap dari semua prosedur diagnostik dan perawatan yang kami sediakan. Informasi yang disediakan hanya untuk referensi edukasi saja dan tidak seharusnya dianggap sebagai saran medis.
Di Pantai Hospital, kami memahami bahwa pemikiran tentang bedah itu agak menakutkan. Kami berkomitmen terhadap keselamatan Anda dan mencapai hasil yang optimal. Kami berupaya untuk menggunakan metode bedah yang paling efektif yang mempercepat pemulihan dan rehabilitasi Anda. Teknologi diagnostik dan perawatan kami yang canggih bertujuan untuk menyediakan hasil terbaik yang memungkinkan selagi meminimalkan efek samping yang Anda alami dan waktu pemulihan untuk Anda.
Setiap pasien memiliki kebutuhan mereka sendiri yang spesifik dan harapan yang berbeda. Tim kami yang terdiri dari para dokter bedah berpengalaman akan melakukan diskusi, menyusun rencana, dan membimbing Anda melalui rencana perawatan yang paling tepat.